Tujuan utama jualan online ibu rumah tangga adalah bentuk keinginan wanita untuk bisa membantu keuangan keluarga. Meski sering terbentur keterbatasan waktu dan ruang.
Namun di era digital, bisnis online untuk ibu rumah tangga menjadi pintu emas untuk mendapatkan penghasilan tanpa harus meninggalkan rumah dan pekerjaan rumah.
Dengan modal kecil, tanpa stok produk, semua wanita bisa mulai bisnis online ibu rumah tangga dari kegiatan yang menghasilkan uang, cukup bermodal ponsel dan internet.
Persiapan Jualan Online untuk Ibu Rumah Tangga
Sebelum mulai berjualan, penting untuk memahami langkah-langkah dasar dan memilih jualan online yang cocok untuk ibu rumah tangga sesuai kebutuhan agar tidak rugi di awal.
1. Pilih Model Bisnis Dropship
Kalau kamu belum punya modal besar, sistem dropship adalah pilihan terbaik. Dengan dropship, tidak perlu menyetok barangĀ dan cukup memasarkan produk dari supplier.
Peran kamu di sini sebagai jembatan antara Supplier dan Pelanggan. Ketika ada pelanggan yang membeli produk, maka supplier yang akan mengurus pengemasan dan pengiriman.
Keuntungan dropship atau reseller untuk ibu rumah tangga:
- Tanpa stok dan risiko barang tidak laku
- Tidak perlu repot packing dan kirim barang
- Modal hanya untuk promosi
2. Temukan Supplier Terpercaya
Supaya usaha lancar, pastikan kerja online ini menggunakan platform terpercaya seperti Evermos yang menyediakan ribuan produk halal berkualitas dari brand lokal UMKM.
Serta sudah dipercaya oleh jutaan reseller di seluruh Indonesia. Jualan online ibu rumah tangga ini selain aman, kamu juga mendapatkan panduan bisnis dan dukungan komunitas.
3. Pilih Produk yang Laris dan Mudah Dijual
Produk yang bagus bukan berarti yang mahal, tapi yang paling dibutuhkan dan memungkinkan repeat order. Beberapa kategori jualan online ibu rumah tangga yang sering laku:
- Fashion muslim (kerudung, mukena, baju koko)
- Perawatan tubuh dan kecantikan
- Produk anak dan bayi
- Makanan dan minuman kemasan
Di Evermos, semua kategori ini sudah tersedia, lengkap dengan deskripsi dan foto produk yang siap kamu pakai untuk promosi di media sosial (Facebook, WhatsApp, Instagram, TikTok).
4. Pelajari Marketing Kit yang Disediakan
Evermos menyediakan marketing kit seperti digital katalog, caption menarik, dan video pendek. Sehingga bisa kamu manfaatkan ini untuk promosi produk dan upload di media sosial.
Kamu tinggal pilih produk, lalu bagikan kontennya ke WhatsApp, Instagram, atau TikTok. Setelah ada pembelian, maka pihak Evermos yang akan mengemas dan mengirimnya.
5. Tentukan Channel Penjualan
Langkah terakhir tentang persiapan jualan online ibu rumah tangga yaitu pilih tempat berjualan online yang paling cocok lalu gabungkan semua channel agar peluang makin besar.
- WhatsApp dan grup arisan: untuk promosi ke teman dan tetangga
- Instagram & TikTok: untuk pasar yang lebih luas
- Marketplace (Shopee, Tokopedia): untuk menjangkau pembeli baru
Ide Jualan Online Ibu Rumah Tangga Tanpa Modal Besar

Berikut 10 ide jualan online untuk ibu rumah tangga yang terlaris dan semua produknya ini sudah tersedia di Evermos. Jadi kamu bisa langsung jualan tanpa repot mencari supplier.
| No | Produk | Alasan Cocok untuk IRT |
| 1 | Mukena dan hijab | Selalu dibutuhkan dan mudah dipromosikan |
| 2 | Skincare halal (Wardah, Hanasui, dll) | Permintaan tinggi, repeat order besar |
| 3 | Body lotion & hand cream | Barang kecil, mudah dikirim, repeat order cepat |
| 4 | Madu dan suplemen herbal | Banyak dicari untuk kesehatan keluarga |
| 5 | Snack dan minuman kekinian | Mudah dijual ke tetangga dan komunitas sekolah |
| 6 | Pakaian anak | Pasti laku di kalangan ibu muda |
| 7 | Parfum dan body mist | Harga terjangkau, repeat order tinggi |
| 8 | Perlengkapan ibadah | Cocok untuk momentum Ramadhan dan haji |
| 9 | Produk kebersihan rumah tangga | Diperlukan setiap hari |
| 10 | Buku anak islami | Edukatif dan disukai para orang tua muda |
Kesimpulan
Memulai jualan online ibu rumah tangga tidak harus rumit atau penuh risiko. Strateginya adalah memilih platform yang tepat, menjalankan sistem dropship atau reseller, dan memilih produk yang laku di pasaran online.
Dengan Evermos, ibu rumah tangga bisa berjualan tanpa stok dan tanpa takut rugi, mendapat panduan bisnis dan dukungan komunitas, dan membangun penghasilan dari rumah dengan waktu yang fleksibel.