Cara Mengisi Token Listrik PLN & Cara Isi Token yang Mudah 2026

Apakah saat ini kamu sedang berlangganan listrik prabayar yang menggunakan pengisian dengan token listrik? Sudah tahu belum, bagaimana cara mengisi token listrik PLN ke meteran?

Bagi kamu yang sedang mengontrak, menyewa kosan ataupun membeli rumah mengetahui cara membeli listrik menjadi hal yang penting.

Terutama jika kita sedang tinggal sendirian tentunya harus serba mandiri untuk memenuhi kebutuhan listrik tersebut.

Namun, jangan khawatir karena kamu akan cepat memahami bagaimana cara mengisi token listrik PLN lewat artikel berikut!

Baca Juga : 5 Cara Menghitung Pemakaian Listrik Prabayar yang Mudah

Apa Itu Listrik Prabayar?

Sebelum kamu mengenal cara mengisi token listrik PLN, ada baiknya kamu mengetahui layanan yang sedang kamu gunakan. 

Layanan listrik prabayar yaitu layanan listrik dengan sistem prabayar atau akan didapatkan jika sudah diisi melalui token/voucher

Kalau kamu membeli pulsa dan voucher kuota dengan mengisi saldo terlebih dahulu, nah, listrik prabayar juga mirip-mirip seperti itu. 

Agar kamu bisa mendapatkan kuota listrik serta bisa menggunakannya pada tempat tinggal, kamu memerlukan pengisian token meteran PLN terlebih dahulu.

Berapa Nominal Token Listrik

Agar dapat mengisi token listrik ke meteran, kamu juga patut tahu berapa saja nilai listrik isi ulang yang akan kamu gunakan. 

  • Rp 20 ribu
  • Rp 50 ribu
  • Rp 100 ribu
  • Rp 250 ribu
  • Rp 500 ribu
  • Rp 1 juta

Cara Membeli Saldo Token Listrik

cara mengisi token listrik pln
Sumber: freepik.com

Seperti yang sudah kita ketahui sebelumnya bahwa kita dapat menggunakan listrik apabila sudah melakukan pembayaran dengan mengisi saldo terlebih dahulu.

Lantas, bagaimana cara membeli saldo token listrik?

1. Melalui PLN Mobile

PT PLN telah mengeluarkan layanan PLN Mobile yang dapat berguna bagi masyarakat untuk melakukan pembelian isi token listrik.

Berikut ini adalah cara untuk membeli saldo token listrik via PLN mobile.

  • Unduh dan install aplikasi PLN mobile
  • Lakukan registrasi data diri
  • Setelah itu masuk ke menu Kelistrikan
  • Lanjutkan dengan isi nomor ID pelanggan atau nomor meter
  • Lalu pilih Beli Token
  • Kamu diarahkan untuk mengisi nominal token
  • Lanjutkan dengan klik Beli
  • Setelah itu Lanjutkan Pembayaran
  • Pilih metode pembayaran yang akan digunakan
  • Lalu klik Bayar
  • Selesaikan pembayaran sebelum batas waktu terakhir pembayaran
  • Setelahnya pilih Lihat Transaksi Saya
  • Kamu akan terhubung ke halaman Riwayat Transaksi
  • Jika berhasil kamu akan menerima notifikasi serta 20 digit token listrik yang tertera di ponsel

2. Evermos

Selain melalui aplikasi PLN Mobile, kamu juga bisa mengisi token listrik lewat aplikasi Evermos.

Evermos adalah aplikasi reseller online yang menyediakan berbagai produk kebutuhan sehari-hari mulai dari fashion, peralatan rumah tangga, hingga produk digital seperti pembayaran air dan listrik.

Berikut adalah cara mengisi token listrik PLN yang benar lewat Evermos.

  • Unduh dan install aplikasi Evermos
  • Setelah itu lakukan Pendaftaran akun sebagai reseller
  • Masukkan data diri seperti nama lengkap dan nomor telepon yang masih aktif
  • Lanjutkan dengan Verifikasi Nomor telepon menggunakan kode OTP
  • Jika sudah berhasil kamu akan masuk ke halaman katalog Evermos
  • Di katalog Evermos, pilih menu Pulsa & Tagihan 
  • Setelah itu pilih produk Isi Token PLN
  • Masukkan Nomor Meter
  • Setelah itu pilih Nominal Produk
  • Kemudian lanjutkan dengan Pembayaran Produk 
  • Lanjutkan hingga pembelian berhasil dan kamu akan mendapatkan 20 digit kode meteran listrik yang perlu kamu masukkan ke dalam artikel.

Setelah itu kamu bisa melanjutkan dengan mengisi token listrik langsung ke meterannya.

Selanjutnya akan dibahas tentang bagaimana cara mengisi token listrik PLN ke meteran.

Baca Juga : 9+ Tips Sukses Berbisnis Menjadi Supplier Alat Listrik Menguntungkan

Cara Mengisi Token Listrik PLN

Di bawah ini adalah cara mengisi token listrik PLN ke meteran, yang bisa kamu lakukan apabila sudah melakukan cara mengisi saldo token listrik PLN.

  1. Lakukan pembelian voucher pulsa listrik atau isi token listrik sesuai dengan kebutuhan
  2. Cek 20 digit kode meteran listrik yang sudah kamu dapatkan saat membeli token listrik
  3. Setelah itu pergi ke meteran listrik
  4. Masukkan 20 digit angka token ke meteran listrik dan tekan tombol Enter
  5. Apabila berhasil kamu akan mendapatkan notifikasi berhasil
  6. Begitu pula jika gagal, kamu akan mendapatkan notifikasi untuk kode yang kamu masukkan ke meteran
  7. Jika muncul tulisan Benar atau Accept pada meteran listrik berarti kode yang kamu masukkan sudah benar
  8. Tetapi, jika kode yang kamu masukkan salah maka akan terdapat notifikasi Salah atau Reject sehingga kamu harus memasukkan ulang 20 digit kode token listrik
  9. Apabila kode yang dimasukkan sudah benar token listrik kamu akan terisi.

Demikianlah cara mengisi token listrik PLN untuk isi token dan cara memasukkannya ke meteran listrik yang mudah.

Semoga informasi ini dapat bermanfaat bagi kamu yang sedang mencari tahu tentang token listrik.

Dapatkan penghasilan tambahan dengan menawarkan jasa titip pembelian produk digital seperti pulsa, kuota, voucher game, dan berbagai tagihan seperti listrik dan air hanya di Evermos.

Raih komisi penghasilan hingga jutaan rupiah per bulannya.

Daftarkan diri kamu sekarang juga secara GRATIS dengan klik tombol daftar di bawah ini.