Sedang galau mencari resep brownies kukus untuk jualan 1000an yang praktis, tanpa repot, serta rasanya lezat dan nikmat? Intip beberapa resep brownies kukus untuk jualan 1000an di artikel berikut!
Salah satu kuliner khas nusantara yang wajib anda coba yaitu brownies kukus.
Dari pembuatannya, brownies kukus ini dibuat tanpa menggunakan peralatan seperti oven atau microwave.
Walaupun dibuat dengan cara dikukus, rasanya dijamin tetap nikmat dan cocok untuk dinikmati bersama keluarga atau saat sendiri.
Tak jarang, banyak para pengusaha kuliner yang menjadikan resep brownies kukus untuk jualan 1000an.
Apakah anda tertarik untuk mencobanya juga? Simak terus kelanjutannya di artikel berikut.
Baca Juga : 5 Cara Membuat Pizza Mini untuk Jualan 1000 an, Super Empuk!
Resep Brownies Kukus untuk Jualan 1000an yang Hemat dan Nikmat
Langsung saja, inilah beberapa resep dan panduan cara membuat brownies kukus sebagai menu jualan.
1. Brownies Kukus Pandan untuk Jualan

Bahan A
- 50 gr dark chocolate
- 2 sdm minyak goreng
Bahan B
- 6 btr telur
- 225 gr gula pasir
- ½ sdt sp
- ¼ sdt garam
Bahan C
- 125 gr tepung segitiga
- ½ sdt vanili cair
- 1 sdt baking powder
Bahan D
- 150 ml minyak
Bahan E
- 2 sdm SKM
- 1 sdt pasta pandan
Bahan F
- 50 gr cokelat bubuk
- 1 sdr pasta cokelat
Bahan Tambahan:
- Meses secukupnya
Cara Membuat Brownies Kukus Pandan untuk Jualan
- Persiapkan semua bahan dari A-F.
- Lalu cairkan semua bahan A dan sisihkan
- Kocok bahan B hingga mengembang kental, dan masukkan bahan C lalu mixer dengan kecepatan rendah hingga tercampur rata
- Masukkan bahan D lalu balik hingga rata, lalu bagi adonan menjadi 2 bagian sama besar
- Campurkan satu bagian dengan bahan E kemudian bahan F dan A
- Siapkan loyang ukuran 22*22 lalu oles dengan margarin dan alasi kertas roti lalu lakukan olesi dengan margarin lagi.
- Kemudian tuang adonan cokelat ke dalam loyang lalu kukus selama 5-7 menit dan timpa dengan adonan pandan lalu teruskan mengukus hingga 25 menit.
- Jika sudah dingin dan mengembangkan keluarkan dari loyang dan potong.
2. Brownies Wortel Kukus untuk Jualan 1000an

Bahan-bahan
- 1 buah wortel ukuran sedang, tebal 100 gram, parut
- 4 butir telur ayam
- 120 gram tepung terigu
- 100 gram margarin, lelehkan
- 120 gram gula pasir
- 65 ml santan kental (saya pakai santan kara)
- 60 gram susu bubuk
- 1 sdt garam
- 1 sdt vanila
- 1 sdt emulsifier (SP tidak dapat ditemukan, jadi gunakan Ovalet)
- topping
- 1 sdm margarin
- 50 gram meses
- 50 gram keju, parut
Cara Membuat Brownies Wortel Kukus:
- Siapkan bahan-bahan yang disebutkan tadi.
- Lalu campurkan susu bubuk dengan margarin yang sudah dicairkan dan aduk hingga rata.
- Campurkan telur, ovalet, garam dan gula lalu kocok dengan mixer dalam kecepatan tinggi hingga adonan kental berjejak dan berwarna putih.
- Tambahkan tepung terigu dan vanili ke dalam adonan, lalu aduk hingga adonan tercampur rata dan tidak bergerindil.
- Masukkan campuran margarin dengan susu bubuk dan santan kara, aduk pelan dengan rata.
- Bagi adonan menjadi ⅓ bagian ke dalam 2 wadah, wadah pertama sebanyak ⅔ bagian adonan dan wadah ke 2 sebanyak ⅓ bagian adonan. Lalu tambahkan wortel pada wadah pertama, dan aduk hingga tercampur rata.
- Siapkan loyang ukuran 20x20x6 cm, olesi margarin dan taburi tepung terigu lalu masukkan 1.2 adonan wortel ke dalam loyang dan kukuh hingga 10 menit.
- Tambahkan adonan ⅓ nya di atas adonan yang sudah tercampur wortel tadi dan kukus selama 10 menit.
- Tambahkan ½ bagian sisa adonan yang tercampur wortel diatas adonan putih, lalu kukus kembali 20 menit atau sampai matang, dan angkat brownies dan beri topping.
3. Brownies Pandan Kukus Aneka Rasa

Bahan-bahan
Bahan A:
- 3 telur
- 100 gram gula pasir
- 1 sdt sp/ovalet/tbm
Bahan B:
- 85 gram tepung
- 15 gram susu bubuk
- 1/2 sdt
Bahan C:
- 100 gr margarin (meleleh)
- 1 km persegi persegi
- Pasta pandan secukupnya
Cara Membuat Brownies Kukus Pandan Aneka Topping
- Masukkan bahan A ke dalam wadah, mixer dengan kecepatan tinggi selama 10 menit atau hingga kental berjejak lalu matikan mixer.
- Ayak bahan B ke dalam adonan A lalu masukkan margarin cair pasta pandan dan susu kental manis juga ke dalam adonan A, mixer dengan kecepatan rendah, lalu ratakan kembali dengan spatula
- Masukkan adonan ke dalam loyang yang sudah diolesi dengan minyak.
- Kukus brownies dengan api sedang selama 25 menit atau hingga matang.
- Keluarkan dari loyang lalu biarkan hingga dingin lalu hias sesuai dengan selera.
Ingin tahu cara membuat kue bolu yang variatif lainnya untuk bisnis kuliner? Simak lengkapnya disini: 10 Resep Bolu untuk Jualan 1000an yang Enak dan Lembut, Dijamin Banjir Order!
4. Brownies Kukus Oreo untuk Jualan

Bahan-bahan:
- 1 kg oreo bubuk
- 4 butir telur
- 125 gram margarin
- 100 gram gula pasir
Cara Membuat:
- Panaskan kukusan sambil mixer telur dan gula hingga kaku berjejak selama 15 menit.
- Lalu panaskan margarin dan kocok lagi sampai tercampur rata, lalu masukkan oreo bubuk dan aduk dengan spatula, masukkan ke dalam cetakan seperempat penuh dan kukus selama 15 menit, angkat.
- Setelah 15 menit tes tusuk dengan tusuk sate jika tidak menempel berarti sudah matang, angkat dan beri topping.
- Sajikan untuk 50 cup eskrim.
5. Resep Brownies Kukus Simple untuk Jualan

Bahan-bahan:
- 6 butir telur
- 200 gram gula pasir
- 1 sdm ovalet
- Garam secukupnya
- Vanili secukupnya
- 40 gram coklat bubuk
- 100 gram dark cokelat
- 150 gram terigu
- 150 gram margarin
Cara Membuat Brownies Kukus untuk Jualan
- Lelehkan dark chocolate dan mentega dengan cara ditim, sisihkan.
- Kocok telur, gula, garam, vanili, dan ovalet hingga mengembang.
- Masukkan terigu dan coklat bubuk sambil diayah.
- Tambahkan cokelat leleh kemudian aduk balik.
- Tuang ke dalam loyang ukuran 20×20 yang sudah dialas dan dioles.
- Kukus selama 45 menit kemudian angkat dan beri topping sesuai selera.
6. Resep Brownies Kukus Ala Amanda untuk Jualan

Bahan-bahan:
- 3 butir telur
- 65 gram terigu segitiga
- 8 sdm gula
- 1 sdt sp
- 80 gram margarin
- 60 gram dark chocolate
- 25 gr coklat bubuk
- 1 sdt pasta coklat
- 1 saset SKM coklat (susu kental manis)
- ¼ vanili
- Chocochips secukupnya
Cara Membuat Brownies Kukus Ala Amanda:
- Mixer telor, gula, sp hingga putih mengental berjejak.
- Masukkan terigu, coklat bubuk, vanili sambil diayak dan masukkan lelehan coklat, skm coklat dan masukkan margarin aduk balik.
- Panaskan kukusan hingga mendidih, tutup dengan kain bersih lalu masukkan loyang yang sudah di olesi margarin/kertas roti dan taburi topping chocochips.
- Kukus sampai 25 menit hingga matang, lalu diamkan hingga tidak beruap dan potong brownies untuk dimasukkan ke dalam plastik.
- Sajikan dan jual.
7. Brownies Kukus Cup untuk Jualan 1000an

Bahan-bahan:
- 1 butir telur
- 200 gram gula pasir
- 1/2 sdt Ovalet
- 200 gram tepung segitiga
- 50 gram coklat bubuk
- 1/2 sdt baking powder (bs)
- 1/2 sdt baking powder (bp)
- 2 bungkus coklat SKM
- 300ml air
- 150ml minyak goreng
Cara Membuat Brownies Kukus Cup
- Campur tepung terigu, coklat bubuk, baking powder, baking soda, sisihkan.
- Larutkan susu kental manis dengan air, dan campurkan gula pasir, ovalet, telur, mixer dengan kecepatan sedang selama 3 menit.
- Masukkan tepung, aduk dengan peralahan, masukkan larutan susu kental manis, aduk rata.
- Masukkan minyak, ratakan dan pastikan tidak ada yang mengendap atau tergenang
- Isikan ke dalam cup pudding hanya ¾ saja dan tidak perlu penuh karena nanti kue nya akan naik kemudian kukus sekalian cupnya.
- Resep ini bisa dapat membuat hingga 40 cup.
8. Resep Brownies Dessert Box untuk Jualan

Bahan-bahan:
- 20 gram coklat bubuk
- 6 butir telur
- 1 sdt SP
- 50 gram baking powder
- 150 gram tepung terigu serbaguna
- ½ sdt garam
- ½ vanili bubuk
- 100 gr gula pasir
Bahan Cair:
- 100 gram dark chocolate
- 50 ml mentega
- 100 ml minyak goreng
Topping/Layer:
- Whip cream
- Glaze sesuai selera
- Oreo bubuk secukupnya
Cara Membuat Dessert Box Coklat:
- Kocok telur dengan menggunakan mixer dengan SP pada kecepatan tinggi hingga tekstur soft peak
- Masukkan terigu secara bertahap dan coklat bubuk, kocok dengan kecepatan rendah lalu campurkan bahan cair mixer sebentar hingga tercampur lalu balik kemudian.
- Takar adonan sebanyak 70 gram di wadah 200 ml, lalu kukus.
- Jika brownies sudah dingin, belah jadi 2 bagian, tumpuk 1 slice cake tambahkan whip cream, slice cake dan hiasi dengan glaze sesuai selera.
- Dinginkan di kulkas selama 2 jam lalu sajikan.
Rekomendasi Peralatan Membuat Brownies Terjangkau & Bermutu

Sambil mencoba beberapa ide resep brownies kukus untuk jualan jangan lupa borong peralatan memasak yang berkualitas dan terjangkau di Evermos.
Anda bisa menemukan produk mixer berikut dan menjadikan kegiatan membuat kue dengan cepat dan terasa spesial.
Keunggulan membeli produk di Evermos yaitu harga yang ditawarkan kompetitif, murah di pasarannya serta anda bisa menawarkannya kepada orang terdekat.
Anda akan mendapatkan komisi penghasilan hingga 35% per produknya atau senilai Rp 170.000 per produknya, menarik bukan?
Yuk bergabung jadi reseller Evermos sekarang juga untuk menawarkan produk kebutuhan sehari-hari dan raih komisi jutaan per bulannya!