Kota Bandung dan sekitarnya merupakan salah satu destinasi wisata favorit di Jawa Barat. Setiap momen liburan dan akhir pekan, destinasi ini selalu ramai oleh wisatawan dalam kota dan luar kota.
Banyaknya wisatawan yang berkunjung ke daerah ini berdampak positif pada perekonomian masyarakat. Selain destinasi wisata, bisnis menjual oleh-oleh juga selalu ramai oleh wisatawan. Salah satu oleh-oleh khas Bandung yang banyak diminati adalah Bolu Susu Lembang.
Tingginya permintaan terhadap produk ini membuat orang berlomba-lomba mencari cara jadi reseller Bolu Susu Lembang. Jika Anda salah satunya, simak penjelasan berikut ini!
Apa itu Bolu Susu Lembang?
Bolu Susu Lembang merupakan buah tangan dari Lembang yang terbuat dari bahan dasar susu. Makanan ini sangat populer di Kota Bandung dan sekitarnya. Banyak wisatawan yang berburu kuliner manis ini saat berkunjung ke Bandung.
Bolu Susu Lembang terbuat dari bahan-bahan berkualitas dengan susu sebagai bahan utama. Makanan ini memiliki tekstur yang sangat lembut dan menghasilkan aroma yang enak. Untuk menambah cita rasa, bolu ini dilengkapi dengan custard susu dan beraneka jenis topping.
Sejarah Bolu Susu Lembang
Bolu Susu Lembang pertama kali diperkenalkan pada Desember 2017 di Ciwalk Bandung. Ide membuat makanan ini muncul karena Lembang merupakan daerah penghasil susu sapi segar. Kondisi inilah yang mendorong produsen membangun bisnis Bolu Susu Lembang.
Salah satu tujuan hadirnya makanan ini adalah untuk mengenalkan Bandung, khususnya Lembang. Hal ini terlihat dari kemasannya yang bergambar daerah pegunungan. Seperti diketahui, Lembang merupakan daerah pegunungan yang memiliki pemandangan indah.
Varian Rasa Bolu Susu Lembang
Saat ini Bolu Susu Lembang memiliki lebih dari 10 varian rasa. Berikut ini beberapa variannya yang cukup populer:
1. Bolu Susu Lembang Rasa Blackforest
Varian yang pertama adalah Bolu Susu Lembang Rasa Blackforest. Cita rasanya yang manis membuat varian ini menjadi salah satu yang paling diminati. Varian ini juga dilengkapi dengan taburan coklat yang banyak, butter cream blueberry, dan krim putih.
2. Bolu Susu Lembang Rasa Coklat Kacang
Bolu Susu Lembang rasa coklat kacang juga salah satu varian yang paling dicari konsumen. Bolu ini dilengkapi dengan topping coklat dan kacang yang sangat banyak. Meskipun terdapat banyak topping coklat, namun bolu ini memiliki cita rasa manis yang pas.
3. Bolu Susu Lembang Rasa Original
Bagi Anda yang tidak terlalu suka manis, varian rasa original ini wajib dicoba. Bolu ini hadir dengan tampilan dua warna, yakni coklat di bagian bawah dan kuning di bagian atas. Varian ini juga dilengkapi dengan parutan keju yang melimpah.
4. Bolu Susu Lembang Rasa Coklat
Selanjutnya ada Bolu Susu Lembang rasa coklat. Secara tampilan bolu ini mirip dengan varian original, di mana terdapat banyak parutan keju. Bedanya, varian ini hanya terdiri atas satu warna yakni coklat pekat.
5. Bolu Susu Lembang Rasa Colenak
Salah satu yang menarik dari Bolu Susu Lembang adalah mereka memiliki varian rasa colenak. Colenak atau tape bakar ini merupakan makanan khas Bandung. Untuk mendapatkan varian ini, Anda harus memesan terlebih dahulu, karena persediaannya tidak banyak.
6. Bolu Susu Lembang Rasa Red Velvet
Bolu Susu Lembang juga memiliki varian rasa red velvet. Varian ini hadir dengan tampilan warna merah dan dilengkapi topping biskuit red velvet. Rasa manis bolu ini tidak akan membuat Anda merasa eneg.
Cara Jadi Reseller Bolu Susu Lembang

Cara jadi reseller Bolu Susu Lembang cukup mudah dan cepat. Prosesnya bisa melalui pesan singkat atau WhatsApp.
1. Menghubungi Admin Bolu Susu Lembang
Cara jadi reseller Bolu Susu Lembang yang pertama adalah menghubungi admin mereka untuk menanyakan proses menjadi mitra atau reseller. Kontaknya bisa Anda dapatkan melalui akun media sosial atau website Bolu Susu Lembang.
2. Belanja Produk Bolu Susu Lembang
Setelah menghubungi admin, Anda akan diminta untuk berbelanja minimal sebanyak 12 box. Anda bisa mencampur beberapa varian dalam satu kali transaksi. Setelah melakukan pembelian, Anda sudah dinyatakan sebagai reseller Bolu Susu Lembang. Mereka mengharapkan setiap reseller bisa melakukan transaksi paling tidak 2 kali dalam seminggu.
3. Pilih Lokasi yang Strategis
Jika Anda memilih berjualan offline, maka carilah tempat yang strategis dan banyak dilalui oleh wisatawan. Hal ini akan memperbesar kemungkinan produk Anda dibeli.
4. Lakukan Promosi di Media Sosial atau Platform Digital Lainnya
Untuk memperluas segmentasi pasar, tidak ada salahnya jika Anda melakukan promosi melalui media sosial atau platform digital lainnya. Dengan begini orang akan lebih banyak tahu tentang toko Anda.
Demikian cara jadi reseller Bolu Susu Lembang. Prosesnya sangat mudah dan tidak membutuhkan modal yang besar. Jika Anda tertarik menjual produk oleh-oleh lainnya, Anda bisa bergabung di Evermos. Sebagai aplikasi reseller, Evermos menyediakan berbagai macam produk oleh-oleh, salah satunya bakpia.