Daftar menu buka puasa untuk 1 bulan – Memasuki bulan Ramadhan sudah saatnya seluruh umat muslim menjalankan ibadah bulan puasa.
Tentu pahala yang besar-besaran memang hal yang paling di nantikan umat muslim. Tapi bukan itu saja, momen tertentu kadang hanya bisa di dapat saat bulan puasa.
Misalkan kebiasaan jalan-jalan sore sambil menantikan adzan magrib sambil berburu jajanan untuk buka puasa nanti.
Di bulan puasa juga orang-orang bisa dapat kesempatan untuk berkumpul bersama keluarga secara lengkap.
Agar momen ini tidak terlewat begitu saja menyediakan beberapa daftar menu buka puasa untuk 1 bulan sederhana dan nikmat.
Pastinya cara buatnya mudah dan tetap sehat.
Beberapa menu buka yang di sajikan dalam artikel ini mungkin bisa jadi inspirasi.
Simak sejumlah menu buka puasa sederhana, sehat dan praktis ini hanya ada di artikel ini.
Resep Daftar Menu Buka Puasa untuk 1 Bulanan
1. Sayur Sop

Mengisi kekosongan perut dengan makanan kuah hangat baik untuk tubuh dan bisa membuat lambung nyaman.
Beberapa condiment sayur mayur dan daging menjadikan sayur sop sebagai sumber serat dan protein untuk pemenuhan gizi.
Berikut adalah resepnya :
Bahan-bahan :
- 50 gr wortel
- 50 gr kembang kol
- 50 gr buncis
- 200 gr bakso
- 300 ml kaldu sapi (bisa dengan merebus daging sapi dengan waktu yang lama)
- 2 batang seledri
- 1 batang daun bawang
- 2 siung bawang putih
- 2 siung bawang merah
- 1 sdt kaldu bubuk
- Garam dan merica secukupnya
Cara memasak :
- Haluskan bawang putih dan bawang merah lalu tumis dengan 1 sdm minyak goreng
- Setelah harum, masukan 300 ml kaldu sapi dan 150 ml air.
- Begitu mendidih airnya, tambahkan beberapa condiment sayuran berupa kembang kol, 2 batang seledri dan daun bawang.
- Tunggu beberapa saat, masukan wortel dan buncis serta bakso yang sudah diiris.
- Aduk -aduk tunggu hingga matang.
- Sayur sop siap di sajikan, agar lebih kenyang bisa di tambahkan dengan kentang.
2. Tumis Bayam Jamur

Menu berbuka lebih afdhol dengan menu-menu sayur yang ringan dan rasa yang tidak begitu kuat.
Tumis bayam juga punya rasa yang gurih dan sedikit asin. Pas untuk yang lagi tidak ingin makanan yang berkuah.
Lihat yuk menu selengkapnya disini :
Bahan-bahan :
- 200 gr bayam
- 50 gr jamur merang
- ¼ buah bawang bombay
- 2 buah cabai besar
- 100 ml air
- 2 sendok makan minyak goreng
Bumbu Tumis :
- 3 siung bawang merah
- 2 siung bawang putih
- ¼ sendok gula pasir
- ¼ sendok teh merica bubuk
- ¼ sendok teh kaldu ayam bubuk
Cara Memasak :
- Cuci bersih sayur bayam lalu keringkan, sambil menunggu bayam bisa iris tipis jamur terlebih dahulu.
- Iris kasar bawang bombai dan haluskan bawang merah dan bawang putih.
- Buang biji cabai merah dan iris dengan arah menyerong.
- Panaskan minyak goreng dan tumis bawang bombai, bawang merah dan putih hingga tercium aroma harum.
- Masukan cabai yang tengah di iris dan jamur merang lalu tumis hingga tercampur dengan bumbu.
- Setelahnya tambahkan bayam, aduk hingga bayamnya setengah layu.
- Selanjutnya masukan bumbu seperti garam, gula pasir, penyedap dan merica bubuk. Aduk hingga rata.
- Tuangkan air hingga airnya sedikit menyusut.
- Tumis bayam dan jamur siap di sajikan.
3. Ayam Filet Saus Tiram

Selain serat, saat bulan puasa juga membutuhkan protein yang cukup dengan menu sahur sehat.
Memasak ayam filet saus tiram bisa jadi salah satu menu ayam yang mudah di buat dengan rasa gurih yang khas.
Bahan-bahan :
- 350 gr ayam fillet ( potong dadu dan cuci bersih)
- Garam
- Merica
- Bawang putih secukupnya
- 5 sdm tepung terigu dan 2 sdm maizena (campur)
- 1 bawang bombay, iris
- 3 bawang putih cincang
- 2 cabai merah , irisi,
- 2 cabai hijau, iris, 2 sdm saus tiram
- 3 sdm kecap manis
- 2 iris jahe
- minyak
Cara Memasak :
- Marinasi ayam yang sudah di potong dengan garam, merica dan bawang putih bubuk. Diamkan di dalam kulkas minimal 1 jam agar meresap.
- Balurkan ayam dengan campuran tepung lalu goreng sampai matang.
- Tiriskan ayam sambil tumis bawang putih, bawang bombay, jahe, cabai merah dan cabai hijau.
- Tuang saus tiram dan kecap, masak hingga berbuih.
- Beri sedikit air dan masak hingga mengental,
- Masukan ayam yang sudah matang tadi lalu aduk rata hingga bumbu tercampur.
4. Ayam Kecap Mentega

Selain ayam bumbu saus tiram, sajian ayam kecap mentega juga jadi santapan yang pas untuk sekeluarga.
Karena rasa dari masakan ini cenderung manis gurih, anak-anak pun bisa memakannya.
Berikut adalah resep selengkapnya.
Bahan-bahan :
- 1 ekor daging ayam ukuran kecil.
- 2 ruas jahe, potong seperti korek api
- 4 siung bawang putih, cincang halus.
- 1 sdm mentega
- 1 sdm minyak wijen
- 2 sdm minyak sayur
- 1 sdm kecap asin
- 3 sdm kecap manis
- 1 butir jeruk nipis
- Garam dan gula secukupnya.
Cara Memasak :
- Cuci bersih daging ayam dan rendam di air jeruk untuk beberapa saat, setelah itu bilas daging hingga bersih
- Lelehkan mentega lalu tumis bawang putih sampai harum dan masukan jahe sampai layu.
- Masukan daging ayam tadi dan tumis hingga warnanya berubah.
- Tambahkan kecap asin, kecap manis, gula dan garam. Kemudian aduk hingga rata.
- Jangan lupa masukan minyak wijen dan masak hingga meresap hingga daging ayam bisa di sajikan.
5. Tongkol Cabai Hijau

Selain panganan ayam, olahan ikan seperti ikan tongkol juga sangat nikmat.
Rasanya yang gurih dan sedikit pedas bisa menambah selera makan setelah puasa seharian.
Lalu bagaimana resepnya? Yuk simak cara buatnya.
Bahan-bahan :
- 3 ekor ikan tongkol ukuran sedang dan potong jadi 3 bagian.
- 2 siung bawang putih, iris tipis
- 5 siung merah, iris tipis
- 10 cabai hijau, iris serong
- 10 cabai rawit hijau, iris tipis
- 2 cm jahe, iris tipis
- 2 lembar daun salam
- 2 cm lengkuas, geprek
- 1 sdm kecap manis
- ½ sdt garam
- ½ gelas air
- Minyak goreng
Cara Memasak :
- Goreng ikan tongkol sampai matang lalu sisihkan
- Tumis bawah merah dan bawang putih sampai harum, lalu masukan juga cabai rawit hijau, salam, lengkuas dan jahe iris hingga layu.
- Tambahkan air, bumbui dengan garam dan kecap manis
- Masukan tongkol goreng, irisan tomat hijau, masak sebentar hingga bumbu meresap.
- Angkat dan sajikan.
6. Tumis Tauge dan Tahu

Jika tidak ingin daftar menu buka puasa untuk 1 bulan daging-dagingan. Mengganti dengan protein nabati juga bisa jadi pilihan .
Rasanya juga tak kalah seperti makanan lainnya. Yuk cari tahu resepnya.
Bahan-bahan :
- 1 sdm kecap asin
- Minyak goreng
- 250 gram tauge panjang
- 1 potong tahu besar, potong balok
- 2 siung bawang merah
- 1 siung bawang putih
- ½ bawang daun
Cara Memasak :
- Goreng tahu sampai matang, lalu sisihkan.
- Tumis bawang putih dan bawang merah.
- Masukan tahu kedalamnya lalu aduk rata.
- Tambahkan tauge lalu tambahkan kecap asin dan daun bawang, kemudian aduk dengan cepat.
Baca Juga : 11+ Menu Buka Puasa yang Nikmat dan Banyak Diminati, Ini Resepnya!
7. Terong Tempe Puyuh Balado

Telur puyuh bisa menjadi sajian yang lezat jika dikombinasikan dengan bumbu yang pas.
Berikut ini adalah ide masakan menu 1 bulan yang bisa dicoba resepnya.
Bahan-bahan:
- 4 buah terong, potong-potong,
- 1 papan tempe potong-potong,
- 15 butir telur puyuh
- 400 ml air matang
Bumbu Halus:
- 5 buah cabe merah
- 6 siung bawang merah
- 4 siung bawang putih
- 5 buah cabe rawit
- 2 sdm udang rebon
- 3 butir kemiri
- 1 bungkus terasi instan
- 1 sdt garam
- 1/2 sdt gula
- 1/2 sdt kaldu bubuk
Cara Membuat:
- Campur semua bumbu halus dan haluskan, lalu tumis dengan sedikit minyak hingga harum.
- Lalu masukkan terong dan tempe serta aduk rata.
- Setelah di aduk rata, tambahkan air dan masak hingga mendidih.
- Tambahkan telur puyuh, garam, gula, kaldu bubuk, dan rebon, aduk rata lalu tes rasa.
- Masak hingga air menyusut dan bumbu meresap, jika sudah matang angkat dan sajikan.
8. Sop Bakso Sosis Simpel

Menu sayur bulan puasa ini dijamin bikin keluarga Anda ketagihan dan nikmat disajikan untuk berbuka puasa.
Bahan-Bahan:
- 2 bungkus bakso sapi (potong sesuai selera)
- 250 gr buncis (potong-potong)
- 500 gr wortel (cuci bersih dan potong miring)
- Cuci bersih irisan daun bawang
- 500 gram kentang kupas dicuci dan dipotong dadu
- kubis putih secukupnya
- 12 buah Bawmer dan 8 buah Bawput yang diiris tipis
- Gula pasir, garam, kaldu, sasa, merica bubuk, pala secukupnya
- Air secukupnya dan 3 lembar daun salam
Cara Memasaknya:
- Tumis bawang merah dan putih telur hingga harum,
- Tambahkan air 5 liter,
- Setelah mendidih bisa dikecilkan, masukkan kentang dan daun salam, tunggu 2 menit.
- Lalu masukkan wortel, masak hingga setengahnya.
- Masukkan bakso dan kacang hijau, garam , gula pasir, merica, pala, kaldu, sasa secukupnya.
- Cek rasa sudah pas, masukkan kol dan seledri daun bawang, didihkan, angkat siap disajikan.
9. Bakwan Jagung

Gorengan biasanya menjadi kuliner yang paling pas dinikmati saat berbuka puasa.
Rasa gorengan yang renyah, gurih cocok dimakan sebagai takjil berbuka puasa.
Bahan-bahan:
- 1 cangkir jagung, parut
- 1 wortel potong dadu
- 1 genggam kubis cincang
- 1 batang bawang bombay yang sudah diiris
- 1 batang seledri diiris
- 5 sdm tepung
- 5 sdm tepung beras
- 1/2 sdt garam
- 1/2 sdt penyedap rasa
- Bumbu halus
- 3 bawang merah
- 2 siung bawang putih
- 5 cabai dari pandangan mata burung
- 2 biji kemiri
- Air secukupnya
- Minyak goreng
Cara Memasaknya:
- Campur semua bahan menjadi satu lalu masukkan bumbu halus dan aduk rata.
- Masukkan air dan tepung secukupnya dengan kekentalan sedang, tambahkan garam dan bumbu penyedap, aduk rata.
- Panaskan minyak goreng dalam wajan lalu ambil satu sendok adunan dan tuangkan ke dalam minyak panas. Lakukan hingga rata dan masak hingga kuning keemasan, lalu angkat dan tiriskan.
10. Dendeng Sapi Balado

Rasa dendeng sapi yang bikin keluarga Anda semakin ngiler ini wajib untuk di recook.
Bahan-Bahan:
- 1/2 kg daging sapi
- 3 bawang putih
- 6 bawang merah
- 10 buah cabai merah besar
- 10 biji cabai keriting
- 20 cabai dari pandangan mata burung
- Jahe seukuran ibu jari
- 1 sendok teh bubuk ketumbar
- Garam
- kaldu bubuk
Cara Memasaknya:
- Geprek daging sapi, lalu cuci bersih.
- Rebus daging sapi yang sudah di geprek tadi setengah matang.
- Lalu tumbuk kembali,
- Masukkan ke dalam air rebusan agar lebih empuk.
- Panaskan minyak dalam wajan lalu goreng dendeng jangan terlalu kering,
- Goreng sambal hingga matang,
- Masukkan daging yang sudah di goreng ke dalam sambal lalu aduk hingga merata, sajikan.
Sedang cari menu buka puasa untuk jualan yang sehat dan menyegarkan? Simak langsung artikelnya dengan klik link berikut.
11. Nugget Ayam Simpel

Bahan-Bahan:
- 150 gram paha dan kulit ayam
- 1/4 bawang bombay
- 1 siung bawang putih
- Cukup 1 putih telur
- 50 gram tepung tapioka
- 1/2 sdt garam
- 1/2 sdt kaldu bubuk
- 1/4 sdt merica
- 1/4 sdt gula
- Tepung roti secukupnya
Cara Pembuatan:
- Giling daging ayam dan kulit ayam dengan food processor
- Tambahkan bawang bombay cincang dan bawang putih cincang, garam, kaldu, merica, dan gula
- Tambahkan tepung tapioka, cincang hingga halus dan tercampur rata
- Tambahkan 1 sendok makan adonan ke dalam remah roti dan lapisi seluruh permukaan dengan remah roti
- Ratakan sedikit agar matangnya merata
- Goreng dengan api sedang hingga matang
- Sajikan dengan saus favorit Anda
12. Tempe Goreng

Bahan-Bahan:
- 1 papan tempe
- 1 sendok teh bawang putih giling atau 3 siung bawang putih yang dihancurkan
- Sejumput merica bubuk
- rasa garam
- air secukupnya
Cara Membuatnya:
- Potong tempe sesuai selera
- Siapkan mangkuk kosong lalu masukkan semua bahan yang sudah disiapkan.
- Aduk-aduk lalu masukkan tempe yang sudah dipotong-potong.
- Tunggu 5 menit.
- Panaskan minyak lalu goreng tempe hingga kecoklatan.
- Tempe goreng siap disantap
Baca Juga : 10 Menu Sahur Sehat Agar Tidak Lemas Saat Puasa 2024
13. Beef Yakiniku

Bahan-bahan:
- 750 gr daging sapi
- 2 bawang bombay
- 1 sendok teh merica bubuk
- 1 sdt kecap manis
- saus tiram secukupnya
- Cobalah santan
- Garam/bumbu secukupnya
- Minyak secukupnya untuk menggoreng
Cara Membuatnya
- Potong daging lalu potong tipis-tipis, cuci bersih, marinasi/campur dengan sedikit saus tiram, sisihkan
- Siapkan bawang bombay, potong tipis-tipis lalu goreng sebentar hingga layu
- Masukkan potongan/irisan daging, aduk hingga tercampur rata. Diamkan beberapa saat lalu tutupi sejenak.
- Buka tutupnya, setelah beberapa saat masukkan saus tiram, merica bubuk, kecap asin, garam/penyedap rasa dan sedikit santan.
- Aduk dan masak hingga matang.
- Lalu koreksi rasanya
- Yakiniku Daging Sapi Sederhana ala HokBen siap dihidangkan
14. Empal Daging

Bahan-bahan
- 1/2 kg daging sapi (rebus hingga matang lalu potong-potong)
Bumbu halus
- 7 bawang merah
- 5 siung bawang putih
- 3 buah kemiri (sangrai dulu)
- 1 sdm ketumbar (sangrai dulu)
- 2 ruas jahe
- 100 gram lengkuas
- 1/2 sdm merica
Bahan cemplung
- 2 batang serai kecil/1 batang besar
- 2 lembar daun salam
- 1 sendok makan jus asam jawa
- 1 bungkus santan instan
- 1 gelas air
- Garam, penyedap, gula merah
Cara Memasaknya
- Masak daging hingga empuk, lalu potong-potong tebal mengikuti uratnya, tepuk-tepuk/kocok dan sisihkan
- Masukkan bumbu halus ke dalam wajan, campur semua bahan cemplung lalu aduk, lalu masukkan daging dan aduk
- Kemudian nyalakan kompor dan masak hingga air menyusut, lalu goreng sebentar hingga berwarna kuning keemasan agar daging tidak alot atau sesuai selera gorengan anda. Siap disajikan dengan sambal dan nasi hangat.
15. Kambing Oven

Bahan-bahan:
- 1 kg daging kambing bagian kaki
- Bumbu halus
- 1 bawang bombay besar
- 5 siung bawang putih
- 2 sdm garam
- Garam dan gula secukupnya
- Air secukupnya untuk menutupi
Cara Membuatnya:
- Campur bumbu halus lalu tumis hingga harum
- Tambahkan daging kambing
- Aduk hingga rata, tambahkan air hingga menutupi
- daging dan masak hingga empuk, atau bisa juga dengan
- pressure cooker. Butuh waktu 15 menit
- Setelah daging dingin, potong-potong lalu panggang dengan suhu 150 derajat selama 20 menit
Demikianlah artikel terkait daftar menu buka puasa untuk satu bulan. Semoga bermanfaat.
Rekomendasi Peralatan Memasak yang Hemat & Berkualitas di Evermos

Sambil mencari menu buka puasa untuk satu bulan tentu boleh sambil berbelanja di aplikasi Evermso.
Evermos menjadi platform connected commerce yang menyediakan beragam produk kebutuhan sehari-hari.
Mulai dari produk makanan dan minuman, peralatan rumah tangga, fashion hingga peralatan dapur.
Dapatkan paket set memasak yang terdiri dari frypan, saucepan, stockpan, spatula, sabut cuci piring, dan sabut besi yang berguna.
Miliki produknya sekarang juga sambil ditawarkan kepada orang lain untuk raih komisinya.
Temukan berbagai aneka produk peralatan memasak, bumbu dapur serta makanan dan minuman dengan harga yang terjangkau di aplikasi Evermos.
Aplikasi Evermos adalah platform social commerce yang memberikan jembatan antara reseller dan supplier produk untuk bekerjasama menawarkan produk langsung ke konsumen praktis lewat HP.
Siapa saja sudah banyak yang membuktikan menjadi reseller sukses di Evermos, karena bisa mendapatkan komisi penghasilan hingga 35% per produknya! Jika Anda sudah penasaran, segera daftarkan diri dengan button daftar di bawah berikut, GRATIS!
Nantikan dan jangan lewatkan artikel informatif lainnya hanya di Panduan Evermos.