10 Contoh Lomba 17 Agustus untuk Ibu Ibu, Seru dan Lucu!

17 Agustus sudah di depan mata! Yuk, simak artikel ini untuk mengetahui contoh lomba 17 Agustus untuk ibu ibu yang menarik dan lucu untuk memeriahkan HUT RI nanti!

17 Agustus merupakan hari dimana seluruh masyarakat Indonesia akan merayakan hari kemerdekaan negara Indonesia. Pada tanggal 17 Agustus tersebut biasanya dimeriahkan oleh berbagai macam kegiatan penting untuk memeriahkan kemerdekaan RI.

Salah satu kegiatan yang muncul pada hari kemerdekaan RI pada tanggal 17 Agustus adalah diadakannya perlombaan yang seru dan menarik. Kegiatan lomba ini menjadi ajang untuk merayakan kemerdekaan Indonesia dengan suka cita.

Lomba biasanya akan diikuti oleh berbagai kalangan usia mulai dari anak-anak, orang dewasa bahkan sampai ibu-ibu juga, lho. Nah, lomba 17 Agustus terutama yang diikuti oleh ibu-ibu bisa menarik perhatian dan keseruan untuk perayaan hari kemerdekaan.

Pada artikel ini kami akan membahas beberapa rekomendasi dan inspirasi macam-macam lomba 17 Agustus untuk ibu ibu yang bisa kamu pilih untuk mempersiapkan acara kemerdekaan nanti.

Penasaran apa saja lomba 17 Agustus yang lucu untuk ibu ibu untuk perayaan tersebut? Yuk, simak informasi selengkapnya di bawah ini!

10 Contoh Lomba 17 Agustus untuk Ibu Ibu yang Seru dan Menarik

contoh lomba 17 agustus untuk ibu ibu
sumber: google.com

Ada beberapa kumpulan contoh lomba 17 Agustus yang cocok untuk kalangan ibu-ibu untuk menambah kemeriahan dan euforia kemerdekaan RI. Berikut adalah 10 contoh lomba 17 Agustus untuk ibu-ibu yang seru dan menarik:

1. Lomba Memasak Menu Tradisional Indonesia

Memasak merupakan salah satu kegiatan yang erat kaitannya dengan ibu ibu. Nah, memasak dapat menjadi ide lomba untuk 17 Agustus yang bisa kamu jadikan pilihan yang tepat bagi para ibu ibu. Dengan begitu, ibu ibu dapat memperlihatkan keahlian mereka di bidang memasak masakan nusantara.

Lomba ini bisa menjadi contoh lomba 17 Agustus untuk ibu ibu yang seru dan menarik pada hari perayaan HUT RI.

2. Lomba Senam

Salah satu contoh lomba 17 Agustus untuk ibu ibu yang wajib untuk memeriahkan HUT RI adalah lomba senam. Lomba ini bisa menjadi ajang untuk mengasah kekompakkan dan keahlian para ibu ibu dalam berkelompok. Gak cuma untuk memeriahkan aja, lomba senam juga memiliki dampak positif bagi kesehatan, lho.

3. Lomba Makan Kerupuk 

Berikutnya ada lomba makan kerupuk, salah satu lomba yang paling populer pada acara 17 Agustus. Kamu bisa mengadakan lomba makan kerupuk yang dikhususkan bagi para ibu ibu, lho. Dijamin lomba yang satu ini bisa menarik perhatian dan kemeriahan serta gelak tawa dari para penonton.

4. Lomba Ambil Koin di Semangka

Selanjutnya ada lomba ambil koin di semangka yang cocok dijadikan contoh lomba 17 Agustus untuk ibu ibu. Lomba yang satu ini bisa menjadi contoh lomba 17 Agustus yang cocok untuk para ibu ibu. Karena tantangan yang cukup tinggi pada lomba ini akan membuat para peserta akan memberikan tontonan yang menarik dan juga menyenangkan.

5. Lomba Memasukkan Paku ke Botol

Memasukkan paku ke dalam botol merupakan lomba yang sangat populer saat perayaan 17 Agustus. Lomba yang satu ini bisa kamu pilih untuk menjadi lomba untuk para ibu ibu yang seru dan menyenangkan untuk memeriahkan HUT RI.

6. Lomba Karaoke

Lomba karaoke bisa menjadi inspirasi dan contoh lomba 17 Agustus yang cocok untuk ibu ibu. Para ibu ibu bisa memberikan penampilan terbaiknya dalam bernyanyi lagu yang mereka sukai. Lomba ini bisa menjadi salah satu lomba yang menyenangkan untuk memeriahkan acara 17-an.

7.  Lomba Voli

17 Agustus tak hanya dimeriahkan oleh lomba-lomba seperti makan kerupuk dan balap kelereng saja, ada beberapa lomba yang menyajikan beberapa cabang olahraga seperti voli. Nah, voli untuk ibu ibu bisa menjadi rekomendasi yang cocok untuk contoh lomba 17 Agustus nanti yang seru dan meriah.

8. Lomba Estafet Air

Memindahkan air secara estafet sekarang ini menjadi lomba yang seru dan menyenangkan untuk acara 17 Agustus. Ini bisa menjadi contoh lomba 17 Agustus untuk ibu ibu yang tak hanya memberikan tontonan yang menarik dan seru tapi juga bisa mengundang gelak tawa bagi para penonton.

9. Lomba Merangkai Bunga

Lomba yang cukup unik satu ini bisa juga kamu pilih untuk menjadi salah satu lomba untuk acara 17 Agustus. Lomba merangkai bunga bisa menjadi lomba yang memberikan tontonan yang seru yang memperlihatkan ketangkasan dan kreativitas para ibu ibu dalam merangkai bunga.

Lomba merangkai bunga dapat menjadi salah satu contoh lomba 17 Agustus untuk ibu ibu yang seru dan menarik untuk hari kemerdekaan Indonesia pada tanggal 17 Agustus.

10. Lomba Memindahkan Kelereng Pakai Sendok

Salah satu lomba yang favorit pada acara 17 Agustus adalah lomba balap kelereng atau memindahkan kelereng menggunakan sendok. Lomba ini sangat seru dan dapat memberikan tontontan yang menyenangkan, apalagi jika para pesertanya adalah para ibu ibu.

Ini bisa menjadi salah satu contoh lomba 17 Agustus untuk ibu ibu yang seru dan menarik untuk perayaan kemerdekaan Indonesia.

Demikianlah beberapa contoh lomba 17 Agustus untuk ibu ibu yang bisa kamu jadikan referensi jika menjadi panitia acara 17 Agustus nanti. Semoga informasi di atas bermanfaat untuk kamu dan jangan lupa share artikel ini di media sosial ya!

Ingin mendapatkan uang tambahan yang berlimpah pada bulan Agustus untuk menyambut hari kemerdekaan Indonesia? Coba ikut program dari Evermos aja!

Dapatkan uang tambahan pada bulan Agustus hanya dengan mengajak teman untuk menjadi reseller di Evermos. Mudah kan?

Dapatkan komisi sampai dengan 1 juta rupiah dengan menjadi top spender di Evermos. Gak cuma itu aja loh, di Evermos juga sedang berlangsung banyak promo dan penawaran menarik dengan komisi hingga 35% per produknya.

Yuk, daftar secara GRATIS sekarang juga dan jadilah jutawan!