Berbelanja di kota besar sudah menjadi gaya hidup masyarakat, hingga kini banyak metode yang bermunculan dalam jual beli. Salah satunya yaitu open PO atau pre-order. Lantas apa arti open PO tersebut?
Tidak semua barang yang hendak kita beli tersedia.
Terkadang ketika ingin membeli suatu produk, produk tersebut ternyata terbatas dan harus menunggu lagi untuk melakukan pemesanan.
Biasanya beberapa online shop atau marketplace akan membuka prioritas pemesanan.
Nah, untuk tahu arti open PO agar tidak salah paham, yuk baca artikel ini sampai habis! Atau, anda juga bisa membaca arti ready pada artikel berikut : Ready Artinya dalam Jual-Beli Online, dan 3 Macamnya!
Arti Open PO?

Apa itu Open PO?
Arti open PO berasal dari singkatan dari open Pre Order.
Yakni cara berbelanja dimana pembeli harus melakukan pemesanan terlebih dahulu.
Setelah pemesanan di lakukan para pembeli akan di minta biaya DP di awal ketika produk tersebut belum tersedia atau ready stock.
Untuk kesepakatan waktu produk tersedia biasanya tergantung tingkat kesulitan pembuatan produk atau jenis produk itu sendiri. Penjual biasanya membutuhkan waktu 1-3 minggu hingga produk siap dikirimkan ke pelanggan.
Apa Itu Open PO Dalam Olshop

Artinya sama saja dari kata PO yang berarti Pre-Order. Dimana pembeli harus melakukan pemesanan terlebih dahulu dan langsung melakukan pembayaran meski masih dalam tahap pemesanan.
Lalu bagaimana dengan arti kata open PO ? Jika di lihat dari kata per kata terdapat kata “open” yang berarti buka. Dalam hal ini, artinya penjual sudah bersedia untuk menampung pemesanan suatu produk yang belum selesai di produksi atau sedang di produksi.
Biasanya produk bertanda pre-order juga sudah ada batas waktu kapan barang tersebut ready. Hal ini menguntungkan untuk penjual karena bisa memproduksi barang yang sesuai dengan barang yang di pesanan, sehingga tidak ada barang yang terbuang.
Baca Juga : ETA Adalah Estimated Time Arrival, Ini Penggunaan di Dunia Bisnis
Mengapa Penjual Menggunakan Sistem Open PO
Mungkin anda bertanya, mengapa ada sistem PO dalam pembelian produk. Pasalnya setiap metode transaksi produk memiliki kelebihan dan kekurangannya tersendiri.
Dalam hal kekurangan, sudah jelas pelanggan perlu lebih bersabar dalam menanti barang yang diinginkannya. Terlepas dari itu, berikut ini adalah kemungkinan alasan terkait adanya sistem PO, antara lain:
- Produksi barang memerlukan waktu yang cukup lama
- Stok barang yang habis
- Menghindari stok barang overload
- Produk merupakan custom atau dapat dimodifikasi produk
- Ekslusivitas barang
- Pemasok barang biasanya dari tempat yang jauh seperti luar negeri
Tips Membeli Barang dengan Open PO
Kegagalan sistem pre-order tidak terlepas dari penjualnya itu sendiri. Agar barang yang anda inginkan dapat sesuai dengan kejelasan informasi, berikut ini tips membeli barang pre-order yang bisa dilakukan.
- Mencari barang atau produk yang berkualitas
- Membeli di toko yang terpercaya atau pemasok yang terpercaya
- Melihat review barang dengan melihat testimoni pembeli dari marketplace
- Memperhatikan estimasi waktu produksi dan pengiriman dengan teliti
- Mengkonfirmasi kepada penjual tentang estimasi waktu PO
- Melakukan pembayaran DP agar mendapatkan prioritas pembelian
Baca Juga : Slow Respon Artinya Apa? Kaum Millenial Wajib Tahu!
Bedanya Arti Open PO dan Close PO

Ada juga Close PO. Close PO artinya bahwa waktu pemesanan sudah mencapai deadline. Artinya pembeli sudah tidak bisa melakukan pemesanan sampe di buka kembali pencatatan pemesanan oleh penjual di waktu selanjutnya.
Namun Dalam dunia bisnis sebelum adanya marketplace atau e-commerce. Ada juga PO artinya purchased order. yaitu sebuah bukti pemesanan barang dari supplier oleh konsumen.
Kegiatan ini juga sering dianggap sebagai bukti penagihan oleh sebuah perusahaan juga memuat banyak informasi seperti tanggal order, nama pembeli, harga barang, metode pembayaran, kuantitas pemesanan, rincian produk dan pengiriman.
Demikianlah artikel mengenai arti Open PO. semoga bermanfaat dan menambah wawasan anda mengenai kosa kata yang berkaitan dengan jual-beli online. Sebarkan juga artikel ini agar semakin bermanfaat
Nantikan dan Jangan lewatkan artikel informatif lainnya hanya di Evermos.