10 Inspirasi Desain Banner Warmindo Kekinian yang Memikat

Warmindo sudah terkenal dengan kesederhanaan dengan harga merakyat. Desain banner warmindo yang di buat juga hanya perpaduan dari warna hijau, kuning dan merah saja. 

Namun mie Indomie sendiri adalah salah satu merek mie instan yang sudah banyak di ketahui semua kalangan masyarakat. 

Dan juga mie instan ini bisa di kreasikan dengan aneka toping atau menjadi makanan lain. Maka konsep warmindo juga bisa di ubah menjadi modern bukan? 

Maka agar semua orang tau anda menggunakan konsep warmindo berbeda, anda juga harus bisa membuat spanduk warmindo dengan konsep yang lebih kekinian. 

Tentunya tidak menghilangkan ciri khas dari warmindo itu sendiri. Namun hal apa saja yang harus di perhatikan? Dan apa saja inspirasinya? 

Bagi anda yang tertarik memulai usaha Warmindo, ada hal yang harus di perhatikan sebelum membuat banner Warmindo. 

Elemen yang Harus di Terapkan dalam Membuat Desain Banner Warmindo 

banner warmindo
Sumber : Pinterest.com

1. Headline 

Salah satu hal yang penting dalam membuat spanduk warmindo adalah dengan menerapkan Headline. 

Jika di analogikan dengan essay, headline adalah “judul” dari sebuah Banner. Dimana bisa menjelaskan secara singkat suatu usaha dan konten di dalamnya. 

Maka agar menarik perhatian pembaca, maka buatlah headline secara singkat namun menarik supaya pembaca tertarik membaca lebih lanjut ke isi kontennya. 

2. Konten 

Selanjutnya dalam membuat Banner Warmindo adalah perhatikan konten yang ingin anda sampaikan. 

Dalam spanduk tidak di sarankan menulis konten terlalu banyak. Oleh karena itu sampaikan secara singkat dan padat, tulis point-pointnya saja dan jangan sematkan informasi yang di sampaikan. 

Jika anda punya variasi menu warmindo, maka anda jangan taruh semua menu, taruh saja beberapa menu yang memang di rekomendasikan dari usaha anda. 

3. Logo 

Logo juga sangat penting, karena logo ini adalah sebuah identitas suatu perusahaan. hal ini juga di anggap sebagai merek atau brand. 

Agar logo warmindo anda terlihat, anda bisa taruh sejajar dengan tinggi mata. sebuah logo juga bisa membangun kepercayaan pelanggan. 

4. Gambar Menu 

Banner Warmindo tidak akan lengkap tanpa gambar menu.

Agar konten yang di sajikan semakin menarik sertakan juga gambar-gambar menu warmindo. Tapi jangan di taruh semua ya. 

Gunakan gambar resolusi yang tinggi serta tampilan yang menggiurkan agar menarik perhatian. 

5. Info Kontak

Call to Action (CTA) adalah teks yang mengarahkan dan mengajak para pengunjung untuk melakukan tindakan. 

Namun karena konsep bisnis anda warmindo. Anda juga bisa sematkan media sosial bisnis, nomor telepon atau lokasi tempat usaha anda. 

6. Warna 

Dan yang tidak kalah penting dari pembuatan spanduk Warmindo adalah penggunaan warna.

Warna juga bisa memberikan kesan perusahaan anda. Maka cari tahu dulu kesan apa yang ingin anda tonjolkan. 

Jangan gunakan perpaduan lebih dari 3 warna agar nampak nyaman di lihat. 

Inspirasi Banner Warmindo Kekinian yang Bisa di Jadikan Referensi 

1. Menonjolkan Menu-menu Rekomendasi

banner warmindo
Sumber : Pinterest.com

Inspirasi Banner Warmindo yang pertama adalah langsung menonjolkan menu-menu yang di rekomendasikan. Seperti contoh banner tersebut. 

Caranya dengan menampilkan menu-menu warmindo yang paling laris di beli pelanggan, namun usahakan foto yang anda pakai mempunyai kualitas yang baik dan menggiurkan. 

Jangan lupa padukan dua warna saja yang masih selaras. Taruh juga headline terkait bisnis anda secara menarik dan singkat. 

Gunakan font yang sesuai untuk menambah kesan usaha anda. 

2. Jadikan Mie Indomie Sebagai Eye Center dan Gunakan Warna yang Khas

banner warmindo
Sumber : Pinterest.com

Kalau anda tidak ingin mengilangkan kesan “khas’ Warmindo namun ingin terlihat lebih kekinian maka anda bisa contoh inspirasi satu ini. 

Dengan lebih menonjolkan tampilan mie Instan Indomie di tengah Banner, anda hanya perlu tambahkan Headline menarik di atasnya saja. 

Tonjolkan juga logo khas mie Indomie dan sematkan di bagian pojok. Lalu gunakan warna-warna yang mencirikan “warmindo”. 

3. Tonjolkan Menu-Menu Diskon

Spanduk Warung Indomie
Sumber : Pinterest.com

Kalau anda masih dalam ajang promosi untuk usaha anda, lebih baik anda taruh menu-menu yang sedang di promosikan. 

Taruh beberapa saja rekomendasi menunya dan tambahkan sedikit informasi seperti contoh banner warmindo ini. 

Jangan lupa gunakan konsep warna yang sesuai dan jangan lebih dari 3 warna saja. 

4. Close Up Tampilan Menu 

Spanduk Warung Indomie
Sumber : Pinterest.com

Contoh lainnya untuk inspirasi spanduk warmindo adalah dengan menampilkan menu secara close up

Fungsinya jelas agar memberi kesan menggiurkan dari menu yang anda sajikan. Lalu tampilkan juga headline dengan ukuran font besar serta singkat, padat dan jelas. 

Menggunakan satu warna merupakan ide yang bagus agar tidak mengganggu tampilan dari konten yang ingin anda tonjolkan. 

5. Tampilan Sederhana juga Tidak ada Salahnya

Spanduk Warung Indomie
Sumber : Pinterest.com

Kalau anda ingin mendesain banner anda sederhana dan tidak perlu banyak effort untuk melakukannya bisa juga dengan menampilkan beberapa menu saja serta harganya. 

Namun pastikan jangan taruh semua menu yang anda karena nanti calon pelanggan anda tidak begitu fokus dengan konten yang ingin anda sampaikan. 

Pemilihan warna pun jangan ambil yang terlalu mencolok, gunakan warna yang memang nyaman untuk di pandang. 

6. Menampilkan Headline saja juga Tidak ada Salahnya 

Spanduk Warung Indomie
Sumber : Pinterest.com

Untuk desain inspirasi banner warmindo ini, dengan hanya menaruh headline nya saja tidak ada salahnya. 

Namun pastikan jangan sampai lupa menampilkan menu yang menarik serta gunakan headline secara menarik, singkat dan padat. 

7. Desain yang Khas dengan Nuansa Oriental

banner warmindo
Sumber: cetakbagus.com

Jika berniat untuk membuka usaha restoran khas Jepang atau menu masakan Asia lainnya, desain banner makanan ini bisa jadi rekomendasi.

Dengan perpaduan warna emas dan maroon yang memikat pelanggan untuk datang ke tempat dan penasaran dengan makanan lezat anda.

8. Banner Warung Kekinian

banner warmindo
Sumber: mirroradvesiting.com

Selain adanya banner makanan kekinian seperti restoran, bagi anda yang menjalankan bisnis angkringan juga wajib tahu referensi berikut.

Warna merah yang menggambarkan nuansa lapar dan hangat, tampak menonjol apabila menjadi konsep banner warung.

9. Banner Menu Gyoza Restoran Jepang

banner warmindo
Sumber: cetakbagus.com

Selain gambar banner untuk warmindo khas Jepang, ada juga warmindo yang menarik digunakan yaitu seperti pada konsep berikut.

Anda bisa meniru dan memodifikasi warna serta gaya oriental dari gambar desain untuk warmindo nantinya.

10. Banner Warung dan Camilan yang Menggiurkan

banner warmindo
Sumber: mirroradvesiting.com

Konsep banner untuk warung indomie berikutnya adalah seperti banner warung berikut.

Dengan paduan warna hijau yang menarik perhatian serta menampilkan menu makanan dengan nama makanan tersebut membuat pengunjung berselera.

Demikianlah artikel mengenai desain Banner Warmindo kekinian, semoga bermanfaat. Sebarkan artikel ini juga agar semakin bermanfaat. 

perlu diingat bahwa beberapa inspirasi hanya di gunakan sebagai referensi saja, tidak boleh di gunakan untuk hak paten banner yang akan anda buat nanti.

Nantikan dan jangan lewatkan artikel terkait bisnis lainnya hanya di Panduan Evermos.