Ponsel atau smartphone sekarang telah berkembang semakin mutakhir dari tahun ke tahun. Tapi sebagian orang ingin menghias ponselnya.
Maka terkadang banyak orang yang mencari grosir aksesoris HP yang lengkap dan murah.
Permintaan akan aksesoris HP semakin meningkat dari tahun ke tahun dengan mengikuti trend serta ke mutakhiran ponsel pintar ini.
Maka memulai bisnis perintilan ponsel bisa anda mulai dengan membeli di grosir aksesoris HP.
Aksesoris HP juga ada banyak jenisnya, mulai dari casing smarthphone untuk mempercantik tampilan ponsel anda hingga kabel-kabel data, charger dan kebutuhan lainnya.
Serta masih banyak pernak-pernik kelengkapan lainnya di luar bawaan pabrik.
Namun di mana saja grosir aksesoris HP yang lengkap dan murah, khususnya di kota Bandung? Berikut ada beberapa rekomendasi grosir yang menjual khusus aksesoris ponsel lengkap dan murah.
Rekomendasi Grosir HP Terdekat di Bandung

1. Davin Store Bandung
Toko aksesoris terdekat di Bandung yang di rekomendasikan adalah Davin Store.
Aksesoris hp terdekat ini berlokasi di Cibeunying Bandung.
Toko accessories hp terdekat ini tersedia banyak untuk berbagai merek. Mulai dari Oppo, Vivo, Samsung hingga IPhone. Bahkan banyak juga review pelanggan puas belanja di sini.
Jam kerjanya berlangsung setiap hari mulai dari pukul 10 pagi hingga pukul 10 malam.
Jika anda penasaran bisa langsung data Davin store Bandung yang berada di Jln. Cikutra No. 48, Sukaluyu, Kecamatan Cibeunying Kaler, Kota Bandung. Jawa Barat.
Atau anda bisa hubungi ke 0812-1469-4366.
2. Toko Accessories HP Ok
Ada yang berlokasi di daerah Kopo? Bagi anda yang ingin cari aksesoris HP anda bisa datang ke OK Accessories.
Toko aksesoris hp ini tempatnya tidak begitu besar namun suasana nya cukup nyaman karena parkirannya muat untuk sepeda dan motor.
Apalagi grosir aksesoris HP ini menyediakan banyak keperluan smartphone lengkap, dari hanya sekedar casing hingga perlengkapan produk IT.
Tempat ini berlokasi di Jl. Taman Kopo Indah 2 Ruko 2A No. 31, Rahayu, Margaasih, Kabupaten Bandung. Jawa Barat.
Anda juga bisa hubungi 022-540-4591.
3. Mitra Sejati
Toko grosir aksesoris selanjutnya di Bandung adalah Mitra Sejati. Tempat ini menjual segala onderdil smartphone, tablet PC, gadget dan lainnya. Bahkan di sini juga di menjual secara eceran,
Grosir ini buka mu;ai dari pukul 10 pagi sampai jam 8 malam. Kalau anda ingin mampir sepulang kerja pun bisa. Karena di hari libur pun toko ini selalu buka.
Meski hanya jual aksesoris ponsel, tempatnya terbilang nyaman dan bersih. Anda pun bisa memilih banyak perlengkapan ponsel dengan berbagai merek.
Disini juga menjual banyak aksesoris di luar pabrik serta paket data internet.
Jika anda malas keluar rumah. Toko grosir ini juga menjual secara online di e-commerce Tokopedia. Lokasinya berada di Jl. Karapitan No.40, Paledang, Lengkong, Kota Bandung.
Toko ini buka dari pukul 10 pagi hingga 8 malam. Informasi lebih lanjut bisa hubungi 0857-9762-6599.
4. Gita Cell Grosir Kuota & Aksesoris HP
Untuk anda yang tinggal di sekitar Bandung Kulon, ada juga grosir aksesoris HP lengkap di daerah sekitar sana, yaitu Gita Cell.
Tidak hanya menjual pernak-pernik ponsel. Toko ini juga menjual paket data secara grosir. Bagi anda yang ingin berbisnis pulsa juga bisa membeli di toko ini.
Walau di jual murah, kualitas di grosir ini bagus dengan harga bersaing. Jam kerja toko ini berlangsung setiap hari mulai dari pukul 8 pagi hingga 10 malam.
Alamatnya berada di Jl. Terusan Gempol Sari No 9, Cigondewah Kaler, Bandung Kulon, Kota Bandung. Jawa Barat.
Toko HP Terdekat
5. Berjaya Mitra
Ada satu lagi salah satu grosir yang menjual aksesoris hp terdekat dengan warganya adalah Berjaya Mitra.
Kenapa di sebut dekat? karena grosir aksesoris hp Bandung ini berada di daerah perumahan, sehingg alebih mudah di jangkau masyarakat di sana.
Toko aksesoris terdekat ini menjual banyak sekali berbagai kebutuhan ponsel anda. mulai dari charger, kabel data, earphone, airpods dan lain-lainnya.
Toko aksesoris hp ini juga menjual berbagai merek dari casing hp seperti Spigen, Fabitoo, Nillkin, Ringke, Incipio, Otterbox, Lifeproof.
6. WB Cell Trg.34
Salah satu toko accsessories hp terdekat di Bandung adalah WB Cell Trg. 34. kenapa namanya “Trg” karena lokasi toko aksesoris hp ini berada di jalan Turangga.
Grosir aksesoris hp Bandung ini menjual pulsa dan banyak sekali kebutuhan ponsel seperti Charger, Handsfree, Kabel Data, PowerBank, FlashDisk, MicroSD, TemperedGlass, OTG, dll. Juga jual pulsa kuota, kartu kuota, voucher kuota internet all operator
Lokasinya berada di Jl. Jalan Turangga No.34, Lingkar Selatan, kec. Lengkong, Kota Bandung, Jawa Barat 40263
Nomor telephone: 0812-2401-0102 (layanan 24 jam)
Toko Aksesoris HP Terdekat di Bandung
Untuk mengetahui lebih lanjut toko-toko hp terdekat di Bandung bisa langsung cek reviewnya di video berikut :
Apa Saja Aksesoris HP Terdekat yang Paling Laris dan Sering Dicari?
Apakah anda tertarik memulai bisnis pernak-pernik ponsel pintar? Atau anda ingin punya toko grosir aksesoris HP sendiri? Setidaknya anda harus selalu menyediakan beberapa pernak-pernik ini, karena keperluan ini seringkali di cari.
Berikut adalah aksesoris HP yang paling sering di cari
1. Power Bank

Seringkali ponsel kita mengalami kehabisan baterainya di tengah kita sedang sibuk menggunakannya. Maka powerbank sering kali di gunakan ketika anda kehabisan baterai dan membutuhkan listrik untuk mengisi daya.
Alat ini akan sangat membantu ketika anda kesulitan mencari sumber listrik atau sedang berpergian ke lokasi yang asing.
2. Kabel Data

Mengandalkan bluetooth atau email terkadang tidak seefektif yang kita bayangkan. Karena bluetooth terbatas jika kalau jangkauan ponsel jauh dengan sumber atau. Bahkan email jika kita tidak bisa menjangkau internet.
Maka satu-satunya cara adalah dengan menggunakan kabel data. Benda kecil ini juga multifungsi. Bisa untuk memindahkan banyak data dari berbagai format, hingga sekedar mengisi daya dari laptop.
3. Micro SD

Mengandalkan memori di ponsel pintar kita saja tidaklah cukup, apalagi jika pekerjaan kita membutuhkan data yang banyak, maka kita juga butuh memori eksternal.
Maka agar performa smartphone kita tetap baik, kita membutuhkan micro SD. tersedia banyak ukuran dengan berbagai ukuran.
4. Case HP

Selain fungsinya untuk melindungi ponsel kita , casing HP juga bisa mempercantik ponsel kita. Kini banyak cas HP yang di buat semenarik mungkin dari berbagai bahan seperti halnya silikon, plastik atau kombinasi dari keduanya.
Jika anda tertarik membuka grosir aksesoris HP sendiri. Wajib anda selalu sediakan case HP.
5. Anti Dust Flash Light

Kebutuhan konten memang menuntut kita agar selalu tampil sempurna. Namun terkadang sulit mencari tempat dengan cahaya terang, apalagi jika ponsel anda tidak mempunyai kualitas kamera sebagus itu.
Salah satunya dengan cara membeli ring light. Hanya saja benda ini ukurannya terlalu besar serta harga yang lumayan mahal. Makanya banyak orang yang membeli anti dust Flash Light.
Jangan sampai lupa anda sediakan benda ini di toko grosir aksesoris HP anda. Karena benda ini multifungsi bisa membuat kita tampak lebih cantik di media, serta memberikan cahaya maksimal walau kita membuat konten di lokasi yang gelap.
6. Shutter Remote

Sering dikenal dengan tombol narsis. Karena fungsinya sama seperti tongsis. Hanya saja benda ini lebih praktis karena ukurannya kecil, sehingga kita bisa lebih leluasa untuk bergaya.
7. Airpod dan Earphone

Sekarang ini banyak masyarakat yang gemar mendengarkan musik di manapun dan kapanpun. Maka kebutuhan dari benda mini ini semakin meningkat.
Selain itu kadang pekerjaan menuntut kita untuk bisa selalu stay melakukan pertemuan sambil mereview pekerjaan kita. Maka anda juga wajib menyediakan produk ini di toko grosir aksesoris HP anda.
8. Tempered Glass

Meski terlihat transparan, benda ini juga paling sering di cari di grosir aksesoris HP. karena fungsinya untuk melindungi dari goresan dengan ketebalan yang berbeda-beda.
Fungsi benda ini juga digunakan untuk melindungi layar dari kotoran yang menempel pada tangan.
Demikianlah artikel mengenai grosir aksesoris HP dan Toko hp terdekat yang terkenal murah dan laris di Bandung, semoga bermanfaat. Sebarkan artikel ini juga agar semakin bermanfaat.
Nantikan dan jangan lewatkan artikel informatif lainnya hanya di Panduan Evermos.
Ingin jualan aksesoris Hp atau casing hp tapi belum punya modal? Tenang, di Evermos Anda bisa berjualan sambil dimodalin!
Nikmati berbagai kemudahan berjualan online produk brand lokal sehari-hari yang berkualitas dan terjangkau dalam aplikasi.
Anda bisa mengerjakan bisnis online ini sambil rebahan atau sebagai usaha sampingan!
Gabung sekarang juga dan dapatkan komisi penghasilan hingga 35% per produknya.