Model baju brokat – Sebelum ke jenjang yang lebih serius seperti pernikahan, ada salah satu tahap yang kebanyakan orang lewati, yaitu lamaran atau pertunangan.
Acara seperti ini di mana kedua calon mempelai pria dan wanita berserta keluarganya saling bertemu dan berkenalan lalu mengajukan tahap yang serius.
Memang sebenarnya acara lamaran ini terbilang lebih singkat dan bisa di lakukan secara sederhana.
Namun bagi sebagian orang acara lamaran juga salah satu acara yang tidak patut di lupakan begitu saja.
Karena acara ini juga ternilai spesial dengan pertemuan dua keluarga yang khidmat. Belum lagi di sertai doa-doa agar kedua mempelai bisa sampai di hari H nya.
Maka acara lamaran ini tidak luput juga dengan model baju brokat anggun dan cantik pakaian si mempelai perempuan.
Terkadang kedua mempelai juga tampil kompak dengan pakaian brokat dan batik untuk pria.
Pakaian brokat kini juga telah berkembang dan lebih variatif sehingga lebih banyak pilihan dan bisa tampil beda di banding lainnya.
Jadi sudahkah menentukan pakaian impian untuk acara spesial?
Atau masih bingung memilih model baju brokat yang pas?
Untuk tahu selengkapnya, yuk simak artikel ini sampai habis!
Rekomendasi Model Baju Brokat Anggun untuk Acara Lamaran
1. Kebaya Brokat Model Kain Tile Berjumbai

Kebanyakan acara lamaran biasanya di dominasi dengan warna yang cerah-cerah bukan?
Bagaimana kalau bermain dengan warna yang gelap?
Seperti contoh ini.
Desainnya di buat seperti kebaya full corak yang di berikan tambahan kain tile memanjang dan menutupi bagian dada.
Aksen manik-manik di bagian pinggan permata juga mempermanis penampilan.
Lalu bagian batik di jadikan rok serasi dengan calon pria yang menggunakan corak batik yang sama.
2. Brokat Abu Selempang Berhiaskan Manik-manik

Di acara lamaran mempelai wanita wajib jadi pusat perhatian. Pakaian ini mungkin bisa jadi salah satu opsi.
Lihat saja dengan model brokatnya yang cenderung simple dan teratur.
Di tambah dengan aksen manik-manik di bagian leher dan bagian selempangnya penampilan akan semakin chic
Bagian lengan suai juga bisa menampilkan hal yang lebih sederhana.
Di padukan dengan rok warna senada dengan selempangnya akan semakin cantik..
3. Gaun Brokat Dengan Aksen Kain Tutu

Bosan dengan model kebaya yang itu-itu saja.
Model gaun juga bisa loh jadi pilihan untuk acara lamaran nanti.
Gaun ini full dengan brokat dan manik-manik yang di pakai Ria Ricis.
Warna pink lembut semakin menambah pesona feminim penggunanya.
Lalu di tambah dengan kain tutu juga bisa tampak anggun seperti tuan putri.
4. Kebaya Cantik Lengan Kemeja Berlapis Kain Tile dan Permata

Acara lamaran tidak pernah salah dengan pakaian kebaya.
Desain anggun model baju brokat ini menggunakan model lengan kemeja serta di lapisi full dengan brokat dan kain tile.
Aksen permata nya semakin mempercantik penampilan di acara lamaran.
Warna Abu ke biru-biruan tampak berkilauan dengan lapisan kain tile tersebut.
5. Model Jubah Hijau Sage, Anggun dan Elegan

Model jubah bisa memberikan kesan mahal tapi juga feminim.
Baju brokat seperti Dinda Hauw ini bisa curi perhatian orang sekitarnya.
Tampilan manik-manik di seluruh tubuh dengan warna brokat hijau sage tampak elegan.
Lalu brokat juga di desain sebagai jubah di lengan kanan dan kiri seperti sayap namun tetap berkelas.
6. Model Baju Brokat Ala Baju Kurung Malaysia

Satu lagi untuk acara lamaran bisa juga dengan desain model baju kurung ala Malaysia ini.
Model satu ini desain simple seperti baju kurung dengan full brokat di bagian atasannya.
Bagian bawahan cukup dengan kain batik juga tampak manis saat di gunakan.
Paling pas di padukan dengan hijab hijau sage sederhana.
Demikianlah artikel terkait model baju brokat yang pas untuk acara lamaran. Semoga bermanfaat.
Nantikan dan jangan lewatkan artikel informatif lainnya hanya di Panduan Evermos.